Cara Mengatasi Tlusupen Pada Anak

ndengar istilah tlusupen atau susuben? Ya istilah itu biasa pada orang jawa. Tlusupen berarti serpihan kayu atau bambu menusuk atau tertancap ke dalam kulit. Anak yang masih suka bermain-main dengan benda di sekitar yang mungkin permukaan kayu yang belum halus.

Tlusuben memang hal kecil bagi dewasa namun bagi anak akan merasa tidak nyaman dan perih. Cara mengatasi tlusupen pada anak sangat lah mudah. Tlusuben bisa saja masuk kedalam kulit kaki atau tangan. Namun tentunya dalam mengatasi harus tetap hati-hati ya ma. Karena dengan cara yang salah akan membuat serpihan lebih masuk kedalam kulit.

Cara mengatasi tlusupen pada anak :

1. Cuci Tangan Terlebih Dahulu

Dengan mencuci tangan akan membunuh bakteri yang menempel dan pastikan jagan memencet atau terlalu kasar dalam mencuci tangan. Karena akan membuat si tlusupan makin dalam.

2. Menggunakan pinset

Jika sudah cuci tangan, tangan atau kulit akan sedikit melar jadi mama bisa menggunakan pinset secara perlahan dan teliti.

3. Rendam tangan atau kaki yang tlusupan dengan air hangat

Jika cara mencuci kurang membuat kulit melar, maka bisa meredam dengan air hangat 5-10 menit. Dengan begitu akan memudahkan mengeluarkannya dengan pinset. Dan sebaiknya dilakukan di tempat yang terang ya ma.

4. Menggunakan perekat lakban

Benda yang satu ini mama pasti punya di rumah. Dengan merekatkan lakban pada bagian yang terkena susuben atau tlusupan adalah cara mengatasi tlusupen pada anak. Dengan membiarkan selama 20 menit supaya daya rekat yang kuat. Lalu buka lakban dengan cepat.

Sangat mudah bukan cara mengatasi tlusupen pada anak. Jadi mama tidak perlu risau, dan jika bisa melakukannya sendiri. Dan jika memang sulit untuk dikeluarkan mama bisa mencoba hubungi bidan atau dokter.

Scroll to top