Gunung Dempo
Gunung Dempo terletak di perbatasan antara Provinsi Sumatra Selatan dan Provinsi Bengkulu tepatnya di Kota Pagaralam. Jarak tempuh melalui jalur darat sekitar 7 jam dari Kota Palembang.
Gunung Dempo memiliki ketinggian mencapai 3.142 meter di atas permukaan laut. Sekaligus menjadi gunung tertinggi di Sumatera Selatan. Gunung ini menjadi lokasi favorit para pendaki karena memiliki jalur pendakian yang tidak begitu sulit dilalui sehngga ramah bagi kalangan pendaki pemula.
Setiap gunung tentunya memiliki keunikannya masing-masing. Tidak terkecuali dengan Gunung Dempo ini. Banyak keunikan yang tersemat dibalik gunung dengan panorama indah ini. Berikut lima keunikan yang akan ditemui pendaki saat menuju puncak Gunung Dempo.
1. Burung Jalak Hitam
Saat melewati pos 1 pada jalur pendakian, biasanya akan menjumpai burung jalak berwarna hitam. Menurut informasi yang beredar, burung ini akan mengikuti pendaki sepanjang perjalanan hingga puncak.
Diyakini jika burung tersebut merupakan perwujudan dari penjaga Gunung Dempo.
2. Kumandangkan Adzan
Cuaca di Gunung Dempo tidak dapat diprediksi karena selalu berubah-ubah dengan hitungan menit. Seperti jalur pendakian tiba-tiba ditutupi oleh kabut yang pekat, dengan jarak pandang hanya sekitar 1 meter.
Hal tersebut sering dialami oleh para pendaki. Untuk itu biasanya pendaki akan mengumandangkan azan, uniknya setelah azan dikumandangkan, kabut akan berangsur-angsur menghilang dengan sendirinya.
3. Warna Air Kawah Selalu Berubah
Pada puncak Gunung Dempo, terdapat kawah vulkanik yang warna airnya dapat berubah hanya dalam hitungan menit. Terdapat 4 warna yang biasanya terlihat di kawah tersebut, yakni hijau tosca, hijau tua, biru hingga abu-abu. Untuk warna biru dianggap langka dan hanya pendaki yang beruntung saja dapat melihatnya